Senin, 6 Januari 2025 SMAK Santa Maria Malang melaksanakan Misa Syukur Perayaan Natal 2024 & Tahun Baru 2025 di Gereja Katolik Paroki St. Vincentius A Paulo atau biasa disebut Gereja Paroki Langsep. Misa dipersembahkan oleh Rm. Kristus Armin, CP dan diikuti oleh seluruh warga sekolah mulai dari Kepala Sekolah, Bapak/Ibu Guru dan Karyawan serta seluruh siswa-siswi kelas X sampai kelas XII 🤩
Harapannya semoga sepanjang tahun 2025 SMAK Santa Maria Malang semakin maju dan berkembang baik dalam kualitas maupun kuantitas. Semoga seluruh warga sekolah diberikan Rahmat Kesehatan dan Kesejahteraan serta dikabulkan segala harapan yang ingin dicapai pada tahun baru 2025 ini.. Amin 🙏😇😇😇
#banggasanmar
#banggasanmarmalang
#hejasaintmary